

PELAKSANAAN Pilkades serentak tahun 2021 di Kabupaten Ketapang dilaksanakan pada 15 Juli 2021. Pelaksanaan Pilkades serentak tersebut diperkirakan terlaksana di 91 desa di Ketapang. Informasi dari lapangan, secara umum pelaksanan Pilkades berlangsung aman dan lancar.
Tahapan persiapan sampai pemungutan suara dilaksanakan oleh panitia tingkat desa yangd ibentuk oleh BPD. Diketahui, panitia Pilkades berjumlah 7 orang, terdiri dari perangkat Desa, LKD dan tokoh Masyarakat. Pada Pilkades tahun 2021 diketahui tidak ada calon tunggal. Sedangkan calon kepala desa yang lebih dari lima, dilakukan seleksi akademik oleh panitia kabupaten bekerjasama dengan perguruan tinggi yang ditunjuk. Dari sejumlah lokasi pemungutan suara, tampak warga yang mempunyai hak pilih cukup antusias mengikuti Pilkades serentak 2021.


Pelaksanaan Pilkades di Kabupaten Ketapang juga dipantau langsung Wakil Bupati Ketapang H.Farhan SE, M.Si. pada Kamis (15 Juli 2021). Dalam pemantauan dilakukan Wakil Bupati Ketapang Camat Delta pawan, Pitriadi, S.Hut, M.Si didampingi juga Kepala Dinas PMPD Ketapang, Drs Heryadi, M.Si serta Kapolres Ketapang dan Komandan Kodim 1203 Ketapang.
Selain itu, Wakil Bupati ketapang juga melakukan monitorting Pilkades di Kecamatan Muara Pawan. Wakil Bupati ketapang melihat langsung tahapan pemungutan suara di Desa Sungai Awan Kiri didampingi Pj Camat Muara Pawan, Sy.Mahadi, S.AP, ME dan jajaran Kecamatan Muara Pawan. Wakil Bupati Ketapang berharap Pilkades serentak berjalan lancar, masyarakat antusias dan protokol kesehatan yang ditetapkan.
Selain Kecamatan Delta Pawan dan Muara Pawan, Wakil Bupati Ketapang juga melakukan peninjauan ke Kecamatan benua Kayong dan Matan Hilir Utara.


Dalam pelaksanaan Pilkades serentak, pengaturan kedatangan pemilih ke TPS berdasarkan interval waktu pencoblosan. Dengan pola yang diterapkan, maka tidak terjadi penumpukan pemilih di lokasi pemungutan suara.Pemilih datang ke lokasi pemungutan suara menggunakan masker dan dilakukan pengecekan suhu tubuh oleh panitia.@